Untuk kamu calon mahasiswa/i nya, tentu harus lebih dulu memahami tes IUP Undip.

IUP Undip akan mengujikan 3 jenis tes yaitu

  • Tes Potensi Skolastik (TPS) : Figural, Verbal, Logika, Numerik
  • Diponegoro English Test (Prediction Toefl)
  • Wawancara dalam bahasa inggris

Tes Potensi Skolastik, walau terdengar seperti TPS di UTBK, sebenarnya amatlah berbeda. Karena itu kamu harus memersiapkan diri dengan berbeda pula. Lihat contoh soalnya disini ya.

Untuk Diponegoro English Test, tentu tidak akan terlalu berbeda dengan tes Toefl yang pernah kamu ikuti. Sedangkan wawancara, nanti akan kita bahas pada bagian selanjutnya ya!

Sekarang kita fokus membahas TPS IUP Undip.

TPS Tes IUP Undip

Seperti informasi resminya, TPS IUP Undip mengujikan 4 tipe soal yaitu

  • Figural
  • Verbal
  • Logika
  • Numerik

Tentunya tes ini akan menggunakan bahasa Inggris, Berikut adalah contoh beberapa soal yang diujikan pada tes IUP Undip

Figural

Dalam jenis pertanyaan ini kamu perlu menunjukkan kemampuan untuk mengidentifikasi pola melalui urutan gambar.

Kemudian kamu perlu mengidentifikasi opsi jawaban mana yang merupakan bentuk yang benar untuk memenuhi urutan tersebut.

Gambar yang mana yang paling sesuai untuk mengisi kotak yang ada ?

Jawaban yang benar adalah gambar di kolom kedua baris atas.

Verbal

Pada bagian soal verbal, di tes IUP Undip yang kamu hadapi, kamu perlu menemukan informasi tepat yang dibutuhkan untuk menjawab.

Berikut adalah contoh soalnya

Tim’s commute never bothered him because there were always seats available on the train and he was able to spend his 40 minutes comfortably reading the newspaper or catching up on paperwork.

Ever since the train schedule changed, the train has been extremely crowded, and by the time the doors open at his station, there isn’t a seat to be found.

A. Tim would be better off taking the bus to work.
B. Tim’s commute is less comfortable since the train schedule changed.
C. Many commuters will complain about the new train schedule.
D. Tim will likely look for a new job closer to home.

Jawaban: Opsi B

Penjelasan:

Narasi memberi kita informasibahwa perjalanan Tim tidak mengganggunya karena dia selalu bisa duduk dan membaca atau mengerjakan dokumen dengan nyaman.

Oleh karena itu, masuk akal untuk berasumsi bahwa perjalanan Tim menjadi kurang nyaman sejak perubahan jadwal, karena sangat padat dan dia tidak dapat menemukan tempat duduk lagi.

Tidak ada informasi yang diberikan yang mendukung pilihan a, c, dan d.

Logika

Dalam tipe soal tes IUP Undip ini, kamu bisa saja berhadapan dengan soal berbentuk persoalan matematika atau narasi.

Tentunya yang dibutuhkan adalah, sesuai namanya, bagaimana kamu memilih jawaban yang tepat berdasarkan pemahaman akan logika.

Contoh soal :

Posthumous Publication occurs when a book is published after the author’s death. Which situation below is the best example of Posthumous Publication ?

A. Richard’s illness took his life before he was able to enjoy the amazing early reviews of his novel.
B. Melissa’s publisher cancels her book contract after she fails to deliver the manuscript on time.
C. Clarence never thought he’d live to see the third book in his trilogy published.
D. Elizabeth is honored with a prestigious literary award for her writing career and her daughter accepts the award on behalf of her deceased mother.

Jawaban: Opsi A

Penjelasan:

Meskipun pilihan d juga menyebutkan seorang penulis yang telah meninggal, namun tidak disebutkan bahwa salah satu buku penulis diterbitkan setelah kematiannya, hanya saja ia menerima penghargaan.

Pilihan a menyatakan bahwa Richard tidak ada untuk melihat ulasan awal novelnya, oleh karena itu menyiratkan bahwa Richard meninggal sebelum buku itu diterbitkan.

Dua pilihan lainnya menggambarkan penulis yang masih hidup.

Numerik

Sesuai namanya, tipe soal tes IUP Undip ini adalah tentang pemahaman kamu akan persoalan-persoalan yang disampaikan secara matematika.

Contoh soal :

3 pumps, working 8 hours a day, can empty a tank in 2 days. How many hours a day must 4 pumps work to empty the tank in 1 day?

A. 9
B. 10
C. 11
D. 12

Jawaban: Opsi D

Penjelasan:

Misalkan jumlah jam kerja yang dibutuhkan per hari adalah x.

Lebih banyak pompa, Lebih sedikit jam kerja per hari (Proporsi Tidak Langsung)

Lebih sedikit hari, Lebih banyak jam kerja per hari (Proporsi Tidak Langsung)

Tips sukses tes IUP Undip

Sesulit apapun dirasa, kamu tentu bisa melalui tes ini jika memersiapkan diri dengan baik.

Untuk permulaan, kamu harus mendalami kemampuan verbal dan kuantitatif numerik. Salah satunya bisa dengan berlatih soal – soal TPS UTBK. Kemudian, khusus untuk penalaran verbal, kamu juga bisa berlatih menggunakan soal – soal bertipe TPA atau SAT.

Selain menggunakan buku soal, kamu juga bisa memilih bimbel intensif dimana kamu bisa belajar dengan fokus tes IUP Undip.

Sebagai contoh, layanan dari bimbel SALMAN berikut ini berupa les intensif 1 kelas 1 murid yang tentunya lebih nyaman dibandingkan kelas besar.

Apapun yang sedang atau akan kamu lakukan untuk persiapan IUP Undip, kami ucapkan selamat menjalani proses. Semoga berhasil menjadi mahasiswa/i di prodi impian kamu di IUP Undip yah !