Sejak tahun lalu, orangtua dan calon mahasiswa baru IUP ITB dibuat resah. Karena adanya perubahan sistem penerimaan IUP ITB termasuk mekanisme seleksinya

Nah, membantu meringankan keresahan tersebut, kami coba rangkum poin – poin penting terkait IUP ITB tahun ini ya

( Semoga tidak terjadi perubahan mendadak dari ITB ðŸ¥²)

Perubahan terkait jumlah intake dan peserta IUP ITB 2024

Per artikel ini kami update (24 Januari 2024), IUP ITB dilaksanakan 3 gelombang.

Kedua gelombang dapat diikuti oleh WNA maupun WNI dari sistem sekolah apapun.

Reminder keras buat kamu yang belum tahu, per tahun 2023, IUP ITB tidak lagi menerima SAT College Board

Nah terkait jadwalnya, Intake 1, 2 dan 3 IUP ITB 2024 Insya Allah akan dilaksanakan dengan jadwal sebagai berikut ya :

ITB International Undergraduate ProgramFirst PeriodSecond PeriodThird Period
Online Registration13 February – 28 March 202430 April – 31 May 202419 June – 12 July 2024
ITB English Language Qualification Test (ITB ELQ Test)2 April 20244 June 202416 July 2024
ITB Academic Qualification Test (ITB AQ Test)3 April 20245 June 202417 July 2024
Drawing Test (for Architecture Study Program)4 April 20246 June 202418 July 2024
Drawing Test (for Faculty of Fine Arts and Design)4 April 20246 June 202418 July 2024
Selection Result Announcement26 April 202420 June 202430 July 2024
New Student Registration (Online)29 April – 3 May 202424 – 28 June 202431 July – 5 August 2024
Tuition Fee and Institution Development Donation Payment6 – 10 May 20241 – 5 July 20246 – 12 August 2024
New Student Convocationwill be announced laterwill be announced laterwill be announced later
First Day of Lecture 9 September 2024 9 September 2024 9 September 2024

(Jadwal yang disampaikan disini tentu saja dapat berubah bergantung berbagai kebijakan dari panitia penerimaan IUP ITB. Cek secara berkala website mereka yah)

Perubahan terkait tes pada seleksi IUP ITB 2024

Sejak pelaksanaan IUP ITB 2023, tes yang diujikan pada IUP ITB adalah

1. Academic Qualification (AQ) Test yang terdiri dari Mathematics (Basic Math & Quantitative-Reasoning dan Physics (Mechanics), dengan ketentuan sebagai berikut :

  • Calon mahasiswa baru prodi apapun, akan menjalani AQ Test Mathematics
  • Calon mahasiswa baru prodi Science – Technology akan menjalani AQ Test Physics

2. English Language Qualification (ELQ) Test untuk semua prodi yang terdiri dari Reading, Listening dan Writing.

UPDATE tahun 2024, kamu tidak bisa mengganti ELQ ini dengan IELTS maupun TOEFL ya

3. Drawing test yang diadakan untuk kamu yang memilih Architecture, Fine Arts, Craft, Interior Design, & Product Design.

Demikian perubahan pada IUP ITB ini kami rangkum ya! Untuk memudahkan, kamu juga bisa download informasi lengkap mengenai IUP ITB dalam bentuk PDF disini ya.

Semoga bermanfaat